Suasana, Rabu (31/8/2022). (batamcrime news.com) |
BATAMCRIME NEWS.COM | PEKANBARU - Komandan Satuan Brimob Polda Riau Kombes Pol Ronny Lumban Gaol, S.I.K., berikan paparan kepada peserta latihan peningkatan kemampuan Tactical Floor Game (TFG) Polda Riau tahun 2022 di gedung Bhayangkara, Rabu (31/08/2022).
Kegiatan latihan TFG tersebut di buka langsung oleh Wakapolda Riau Brigjen Pol Dr Tabana Bangun, S.H., M.Si., yang diikuti 12 Polres jajaran Polda Riau.
Pejabat yang menghadiri kegiatan tersebut Wakapolda Riau, Irwasda Polda Riau diwakili Auditor Kepolisian Madya TK. III, Karo Ops Polda Riau KBP R. Kasero Manggolo, S.Sos, S.H, M.H, M.Si., Dansat Brimob Polda Riau KBP Ronny Lumban Gaol, S.I.K., Para PJU Polda Riau/yang mewakil., Dan Kabag Ops Brimob Riau.
Adapun instruktur Tactical Floor Game yaitu dipimpin Danden Gegana Kompol Arvin Hariyadi, S.I.K., beserta Wadanyon A Pelopor (Pelaksana), Pasubsi Min Ops (Pelaksana), Pa Ops Kompi 3 Yon A Pelopor (Pelaksana), Kasubag Bin Lat Ops(Pelaksana), Panit 1 Wanteror (Pelaksana), Danton 1 Ki 3 Yon A Pelopor (Pelaksana).
Tactical Floor Game atau yang biasa disebut sebagai TFG adalah taktik pasukan yang biasa diterapkan untuk dapat berkoordinasi terkait peran dari setiap pihak untuk bergerak dilapangan
TFG ini sangat diperlukan oleh Satuan brigade mobile yang akan melaksanakan operasi, pengamanan, pengawalan suatu wilayah tertentu
Dansat Brimob Polda Riau Kombes Pol Ronny Lumban Gaol, S.I.K menyampaikan kegiatan latihan peningkatan kemampuan Tactical Floor Game bertujuan agar seluruh peserta latihan dapat memahami tugas masing-masing, siapa berbuat apa sehingga dapat dilaksanakan di kewilayahan masing masing dalam penanganan yang terjadi
“Saya berharap dari pelaksanaan kegiatan latihan Tactical Floor Game ini para peserta benar benar serius dan dapat dilaksanakan pada saat penangganan dan pengamanan di Polres masing masing” tambah Dansat Brimob Polda Riau. (R/epin)