Personel Bintara Remaja '46 Satbrimob Polda Riau akhiri Bintradisi Dengan Upacara Penutupan di Danau Buatan

Personel Bintara Remaja '46 Satbrimob Polda Riau akhiri Bintradisi Dengan Upacara Penutupan di Danau Buatan
Personel Bintara Remaja '46, Selasa (6/9/2022). (batamcrime news.com)

BATAMCRIME NEWS.COM | PEKANBARU - Personel Bintara remaja angkatan 46 lulusan SPN Polda Riau T.A 2022 penempatan Satbrimob Polda Riau akhiri bintradisi dan latihan kemampuan Brimob selama 3 bulan dengan tanda upacara penutupan di danau buatan Pekanbaru dipimpin Dansat Brimob Polda Riau Kombes Pol Ronny Lumban Gaol, S.I.K., yang diwakili oleh Kabag Ops Satbrimob Polda Riau Kompol Rivana Wahdi, A.mk, Senin (5/9/2022).

Kegiatan tersebut merupakan akhir dari rangkaian kegiatan latihan kemampuan Brimob yang dilaksanakan oleh Bintara Remaja Angkatan 46 Satuan Brimob Polda Riau.

sebanyak 29 Bintara remaja angkatan 46 diberikan berbagai materi pembelajaran, diantaranya tentang materi Wadanrang, Jibom, Wanteror, bahaya garis, kontak depan, BOD dan materi lainnya.

Dalam kesempatan tersebut Dansat Brimob Polda Riau Kombes Pol Ronny Lumban Gaol, S.I.K., menyampaikan melalui Kabag Ops Satbrimob Polda Riau Kompol Rivana Wahdi, A.mk Upacara yang kita laksanakan ini pada hakekatnya merupakan rangkain akhir dari protes bintradisi dan pengenalan materi dasar kemampuan Brimob kepada bintara remaja angkatan 46.

Saya mengucapkan selaku pimpinan selamat atas keberhasilannya telah menyelesaikan kegiatan ini dengan baik, karena keberhasilan itu hanya dapat diraih dengan disiplin, semangat tinggi dan mental baja disertai fisik yang prima.

Tujuan bintradisi tidak lain membekali saudara sebelum melaksanakan tugas yang sebenarnya di lapangan supaya saudara menjadi prajurit Brimob yang Propfesional, Tangguh, Kuat dan dapat dihandalkan yang nantinya siap menghadapi setiap tantangan tugas.

Dansat Brimob juga berpesan Kepada bintara remaja angkatan 46 tugas saudara hanya berlatih dan berlatih, lengkapi dirimu dengan ilmu ilmu yang signifikan sebagai bekal mengawali karir saudara sehingga mampu menjawab setiap perubahan yang berkembang di sekitaran saudara, selamat bergabung menjadi keluarga besar Brimob Polda Riau.

Sebelum akhir amanat, beberapa penekanan Dansat Brimob Polda Riau yang pertama “Jadikan Brimob yang bermoral, beretika dan beradab senantiasa menjaga kehormatan diri sebagai landasan moral dan ketakwaan terhadap Tuhan Yang Maha Esa” kedua jadikan jati diri Brimob sebagai pilar dalam bekerja, berpikir dan bertindak pada setiap sehari hari maupun ditengah tengah kehidupan masyarakat” ketiga “jaga nama baik kesatuan dimanapun saudara berada” dan terakhir “jaga kekompakan soliditas dan jaga kesehatan” tambah Dansat Brimob Polda Riau. (R/epin)
Lebih baru Lebih lama