(batamcrime news.com) |
BATAMCRIME NEWS.COM | BATAM - Tim Polresta Barelang berhasil meraih Juara 1 dalam Kejuaraan Tenis Beregu se-Kepri memperebutkan Piala Walikota Batam tahun 2023.
Dalam pertandingan final yang digelar di GOR KDA Kel. Belian Kec. Batam Kota-Kota Batam, Minggu (17/12/2023), Tim Polresta Barelang yang diperkuat oleh Bripka Guntur dan Bripda Patma Negara berhasil mengalahkan tim Hermanto dan Dedi perwakilan dari Kodim 136 sehingga Tim dari Kodim 0316 Batam meraih juara 2.
Kapolresta Barelang Kombes Pol Nugroho Tri N, SH, SIK, MH mengucapkan terima kasih kepada seluruh pemain yang telah bermain dengan maksimal dan totalitas dalam memperebutkan Piala Walikota Cup.
"Sekali lagi saya ucapkan selamat kepada para pemenang yang telah bermain dengan luar biasa," ujar Kapolresta Barelang.
Kapolresta Barelang menambahkan, turnamen tenis ini bukan masalah menang atau kalahnya, tetapi untuk lebih bersinergi antara anggota polri dengan Instansi lainnya dan masyarakat.
"Hal ini merupakan salah satu upaya kita untuk menjalin silaturahmi dan meningkatkan sinergitas antara Polri dengan masyarakat," tutup Kapolresta Barelang.
Keberhasilan Tim Polresta Barelang meraih Juara 1 dalam Kejuaraan Tenis Beregu Walikota Cup 2023 ini merupakan suatu kebanggaan bagi masyarakat Kota Batam. Hal ini menunjukkan bahwa anggota Polri juga memiliki kemampuan yang mumpuni dalam bidang olahraga, khususnya tenis.
Keberhasilan ini juga diharapkan dapat meningkatkan sinergitas antara Polri dengan masyarakat, khususnya dalam bidang olahraga. (R/epin)